Dumai, SBSINews – Tokoh masyarakat Melayu Dumai, Riau tersinggung mendengar perkataan salah seorang petinggi Pertamina Dumai yang mengungkit pemberian bantuan csr seng Balai Adat Melayu Riau Kota Dumai, Riau kamis (09/08/2018).

Penyampaian ini langsung disampaikan ketua Forum Pembaharuan Kebangsaan Lembaga Kerukunan Keluarga Masyarakat Dumai (FPKLKKMD) Zulkifli Ahad, ketua Komite Melayu Riau Dumai (KMBD) Rahmad, pendiri  Madya kota Dumai Ahmad Martilius, DPD KNPI kota Dumai.

” kami sebagai masyarakat Melayu Riau sangat tersinggung dari perkataan salah satu petinggi Pertamina, dan mengutuk keras atas apa yang telah diberi untuk Balai Adat namun di ungkit ungkit kembali ” ujar Zulkifli Ahad

Zulkifli ahad juga menjelaskan akan mengembalikan seng yang telah diberikan Pertamina untuk Balai Adat, dan kami semua orang Melayu akan menyumbang untuk pembelian seng ini.

” kami selama ini cukup menjaga kenyamanan dan ketentraman masyarakat, tetapi jangan bangunkan kami orang Melayu untuk memblokir Pertamina” tutup Zulkifli Ahad

Ahmad Martilius juga menyampaikan sangat arogan perkataan salah satu  petinggi Pertamina Dumai yang sangat menyakiti hati orang Melayu.

Dari hasil pertemuan tokoh masyarakat dan pemuda KNPI kota Dumai Besok akan mengantar seng ke pihak pertamina.

Konfirmasi awak media kepada Manager HSE Seno Haryono sehubungan dengan berita berita yang beredar , saya Seno Haryono mohon maaf atas kesalahpahaman/kealfaan yg ada , Tidak ada niat merendahkan LAMR dan masyarakat Melayu, semua terjadi karena kesalahpahaman, semoga ke depan hubungan semakin baik, salam hormat.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here