MANADO SBSINews -Menindaklanjuti instruksi dari DPP (K)SBSI tentang tertib iuran organisasi maka Ketua Korwil (K)SBSI Sulawesi Utara Lucky Ch. Sanger menginstruksikan kepada struktur organisasi dibawahnya untuk tertib iuran.

Maja instruksi Ketua Korwil Sulut sebagai berikut:

” Berdasarkan penegasan dari Bendahara Umum dan Sekretaris Jendral (K)SBSI bahwa:
1. Setiap DPC harus ada minimal 3 Pengurus Komisariat dan 200 Anggota aktif membayar Iuran Anggota

2. Konsolidasi Organisasi harus bergerak maju, membentuk PK

3. Segera membuat laporan masing masing DPC tentang konsolidasi organisasi dan Iuran Anggota

4. DPC yang tidak memasukkan laporan ke Korwil akan di laporkan ke DPP KSBSI

5. DPC yang belum Definitif harus melaksanakan KONFERCAB

Demikian penyampaian dan penegasan dari DPP KSBSI yang di sampaikan ke Korwil, untuk di teruskan ke Cabang Cabang, karena Korwil adalah Perpanjangan tangan DPP di Daerah.”

Lanjut Lucky,” Terima kasih atas kerjasama yang baik diantara kita,
Hidup Buruh, Hidup SBSI, Kita doakan agar Pak Ketum selalu dalam lindungan Tuhan Yang Maha Kuasa, Sehat dan di Berkati.” (SM)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here