Jakarta, SBSINews – Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Mohammad Iqbal, Kamis (10/5/2018) dini hari mengabarkan bahwa Bripka Iwan Sarjana, anggota Densus 88 Antiteror korban yang disandera napi teroris di Moko Brimob sejak Selala (8/5/2018) berhasil dibebaskan.
Hingga berita ini diturunkan, belum ada keterangan resmi dari pihak kepolisian terkait kondisi Iwan. Kendati demikian Brigjen Mohammad Iqbal mengabarkan bahwa Iwan Sarjana sudah langsung dibawa ke RS Polri Kramat Jati, Jakarta Timur.
“Iwan sudah berhasil kita bebaskan. Sekarang di RS Kramat Jati. Terkait kondisi nanti akan dikabarkan lagi,” katanya.
BACA JUGA: http://sbsinews.id/berita-terkini-sudah-28-jam-para-napi-masih-kuasai-mako-brimob/
Kerusuhan di Mako Brimob bermula karena adanya gesekan antara narapidana teroris dan penjaga atau sipir blok yang diisi teroris karena masalah makanan. Akibat kerusuhan ini, 5 polisi dan 1 napi teroris tewas.
Lima korban tewas dari pihak kepolisian tersebut dua dari Densos yaitu Bripda Wahyu Catur Pamungkas dan Bribda Syukron Fadhli sementara tiga korban lainnya adalah penyidik yaitu IPDA Rospuji, Bribka Denny, Briptu Fandi. Sementara itu satu teroris yang tewas adalah Benny Syamsu Tresno yaitu Napiter Pok. Pekanbaru.
Kabar terakhir, dari 6 blok yang dimiliki lapas tersebut, tiga diantaranya saat ini dikuasai para narapidana. (*)