MEDAN SBSINews – Kota Medan adalah salah satu kota besar di Indonesia yang menjadi tujuan wisata bagi penikmat kuliner, termasuk buah durian.
Tidak hanya kalangan menengah ke bawah, menengah ke atas, pastinya suka menikmati Durian Medan.
Bambang, Sekjend DPP SBSI saat pulang kampung Ke Medan mengatakan, buah Durian Medan memiliki cita rasa yang sangat khas. Karena, lebih lemak, rasanya manis, serta memiliki tekstur yang sangat bagus.
“Rasanya sangat khas dan sangat berasa sekali,” kata Bambang saat menikmati durian di Pinggir jalan, Kota Tanjung Morawa, Sabtu (31/12) malam.
Diakuinya, “saya sangat beruntung saat pulang kampung untuk merayakan Tahun Baru di Medan, gak sangka pas musim buah durian, tentunya momen ini tidak tetlewatkan untuk menikmati durian.”
Baginya, durian di Medan sangat berbeda dengan durian yang ada di kota-kota lainnya.
“Saya sarankan, kalau ke Medan jangan lupa makan durian, rasa durian disini pasti beda,” ucapnya.
Uniknya durian medan adalah setiap daerah punya rasa yang khas, serhingga Kota Medan ini terkenal dengan aneka rasa duriann yang menarik orang untuk ke Medan.
Duren asal Sidikalang misalnya, kelesatannya menarik orang untuk menikmatinya.
Ayo buruan ke Kota Medan untuk menikmati lezatnya buah durian Medan.(BH)