Dikabarkan bahwa angin `muntahan` matahari akan sampai ke bumi hari ini.

SBSINews – Badai matahari dikabarkan akan menerpa Bumi hari ini, Jumat 15 Maret 2019. Hal ini diungkapkan oleh lembaga layanan cuaca Inggris, Space Weather.

“Lubang berbentuk ngarai di atmosfer matahari menghadap bumi. Itu memuntahkan aliran angin matahari ke kita,” tulis Space Weather, dikutip dari Express.co.uk.

Lembaga ini menyebut badan geomagnetik minor G1 ini tidak berbahaya. Sebagian besar, medan magnet Bumi melindungi manusia dari rentetan radiasi.

Tapi, badai ini bisa berdampak kepada teknologi berbasis satelit. Aliran angin dari matahari akan mengembangkan atmosfer bumi dan mempengaruhi satelit. Ini berpotensi akan mengurangi navigasi GPS, sinyal ponsel, dan TV satelit.

Gelombang partikel yang dibawa oleh angin matahari bisa membuat arus tinggi di magnetosfer serta menyebabkan transformator listrik dan pembangkit listrik meledak, plus kehilangan daya. Radiasi yang tinggi juga bisa membuat orang rentan terhadap kanker.

Selain itu, gelombang partikel dapat menyebabkan arus tinggi di magnetosfer, yang dapat menyebabkan lebih tinggi dari listrik normal di saluran listrik, mengakibatkan transformator listrik dan pembangkit listrik meledak dan kehilangan daya.

Selanjutnya
Tenang, Semua Aman

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here