Pulau Angso Duo, Pariaman, /Ist

Sumbar SBSINews.com – Akibat cuaca ekstrim yang melanda perairan Provinsi Sumatera Barat (sumbar) khususnya Kota Pariaman membuat 200 wisatawan yang pergi berlibur ke Pulau Angso Duo terpaksa bersabar untuk kembali kedaratan

Karena kata kepala Dinas Pariwisata dan Kebuadayaan Kota Pariaman, Elvis Candra, ombak yang cukup besar serta angin yang kencang belum memungkinkan untuk para pengunjung untuk kembali.

“Namun segala perlengkapan mereka disana untuk sementara sudah disediakan dari pedagang yang berjualan di pulau itu,” kata dia Sabtu, (23/6/2018)

Dikatakan Elvis mereka yang berkunjung ke Pulau itu ada yang diberangkatkan pagi hari dan dijemput sore. Ada juga yang berangkat siang dan dijemput sore juga.

Sementara untuk keamanan lanjut Elvis petugas dari Tanggap Siaga Bencana (Tagana), Polisi Pamong Praja (Pol PP), Palang Merah Indonesia (PMI) dan Dinas PErhubungan (Dishub) sudah berada di sana untuk berjaga membantu kalau ada yang membutuhkan sesuatu. (Esa)

Sumber : Covesia.com

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here