Ilustrasi KUR

JAKARTA, SBSINews.id Dewan Pengurus Pusat (DPP) Serikat Buruh Sejahtera Indonesia (SBSI) bersama Bank Artha Graha (BAG) pusat akan melakukan sosilaisasi serta realisasi program Elektronik Kredit Usaha Rakyat (E-KUR) untuk petani di Pulau Lancang, Kelurahan Pulau Pari, Provinsi DKI, Jakarta.

Dalam agendanya kunjungan ke pulau yang berada pada gugusan Kepulauan Seribu, Provinsi DKI tersebut akan dimulai tersebut akan diawali pada, Rabu (7/2/2018) perihal sosialisasi bersama Sekretaris Jenderal (Sekjen) SBSI, Andi Naja FP. Paraga dan wakil ketua Komite Ekonomi, Djody Sutrisno Marsudioko.

Kepada SBSINews.id, Sekjen SBSI Andi Naja FP. Paraha mengatakan bahwa dari data manual yang sebelumnya telah diupayakannya sebagai penanggung jawab para petani rumput laut tersebut ada sebanyak 119 petani yang telah lolos BI Checking oleh Bank Artha Graha.

“Sebelumnya pada pertengahan April 2017 para petani rumput laut yang tergabung dalam kelompok binaan SBSI telah mengajukan diri dan telah lolos proses BI Checking manual. Namun dengan perubahan yang saat ini diterapkan berupa program E-KUR kita akan berusaha menyesuaikan dan terus berdiskusi,” kata penanggung jawab para petani tersebut Andi Naja FP. Paraga.

Lebih lanjut dijelaskan bahwa 119 petani rumput laut tersebut saat ini dibagi menjadi enam kelompok Dari data yang didapat penyerahan KUR akan segera direalisasikan langsung oleh Ketum SBSI Muchtar Pakpahan.

“Kita terus memaksimalkan peluang untuk mewujudkan Welfare State, nantinya para petani tersebut akan kita bina dan menjadi anggota SBSI sektor nelayan. Harapan besar kita semoga proses usaha dan juga pembayaran KUR akan berjalan lancar hingga akhir, sehingga target kita bisa terwujud,” ujar pria yang juga Sekjend DPP SBSI tersebut.(syaiful)

Baca Juga: http://sbsinews.id/usai-temui-tim-percepatan-kur-sbsi-kantongi-nota-kerjasama/

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here