BP2MI temui perwakilan massa aksi damai di depan kantor BP2MI, Jakarta pada senin Pagi, 18 Oktober 2021.
Dalam proses mediasi, Para Koordinator aksi sampaikan upaya yang telah dilakukan BP2MI sudah baik dalam proses percepatan penempatan G to G Korea Selatan, oleh karenanya massa memutuskan tidak masuk ke kantor BP2MI dan melanjutkan aksi damai ke kementerian terkait.
Direktur Penempatan Pemerintah Kawasan Asia dan Afrika, Dwi Anto, mengutarakan rasa terima kasih yang luar biasa terhadap aksi damai yang dilakukan oleh para CPMI pagi ini. “Saya mengapresiasi aksi damai dari para CPMI yang telah menyampaikan aspirasi mereka dengan sangat baik.
Saya juga berterima kasih kepada para CPMI yang telah memantau berbagai usaha yang telah dilakukan dilakukan BP2MI sebagai upaya pembukaan kembali kesempatan kerja di Korea Selatan,” ujar Dwi Anto.
BP2MI Pekerja Migran Indonesia senin semangat
(ANFPPM)