Indonesia menjadi negara ASEAN terbaik di ajang pesta olahraga dunia dengan perincian satu emas, satu perak dan tiga perunggu. Jumlah tersebut merupakan yang terbanyak ketimbang negara Asia Tenggara lainnya di Olimpiade Tokyo 2020.

Filipina dan Thailand sama-sama mengumpulkan dua medali yakni medali emas yang ditorehkan Hidilyn Diaz dari cabang angkat besi dan medali perak oleh Nesthy Petecio dari cabang tinju putri.

Satu-satunya medali emas Thailand didapatkan atlet taekwondo mereka, Panipak Wongpattanakit dan medali perunggu dari cabang tinju putri yang diraih Sudaporn Seesondee. Sedangkan Malaysia hanya meraih satu medali perunggu dari cabang olahraga bulu tangkis nomor ganda putra, Aaron Chia/Soh Wooi Yik.

Sementara tujuh negara lainnya Vietnam, Brunei Darussalam, Kamboja, Myanmar, Laos, Singapura dan Timor Leste tidak meraih satu pun medali di Olimpiade Tokyo 2020. Dengan hasil yang diraih membuat Indonesia menjadi raja di Asia Tenggara pada ajang Olimpiade Tokyo 2020.

[SBSINEWS]

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here