Dalam Rapat Virtual DPP (K)SBSI dengan Seluruh Koordinator Wilayah(KORWIL) Selasa 29 Desember 2020 Prof Dr Muchtar Pakpahan.SH.MA menekankan penguatan Federasi-federasi di Propensi, Kabupaten/Kota. Kepada Korwil diharapkan segera membentuk Dewan Pengurus Cabang Federasi disetiap Kabupaten Kota.
Saya menekankan agar segera memperkuat Federasi Media Informatika dan Grafika karena yang bisa menggaungkan Suara (K)SBSI dan menyuarakannya adalah Media dimana pekerjanya adalah Anggota FMIG. Demikian pula dengan Federasi Pendidikan dan Apatur Sipil Negara(FPASN) harus dibentuk agar bisa mengakomodir dan memfasilitasi permasalahan Para ASN, Honorer, P3K dan memperjuangkan kesejahteraannya’tegas Ketua Umum DPP (K)SBSI
Kini (K)SBSI mulai menguat seiring kehadiran SDM yang menguatkan DPP (K)SBSI. Vindra Windhalis menjadi Sekjend, Hendrik Hutagalung Ketua Konsolidasi, Romy Milardi Bendahara Umum dan Johannes Darta Pakpahan Ketua Program, Ujar Muchtar Pakpahan.
Sebelumnya kita menghadapi masalah serius, Sekjend tidak bermukim di Jakarta, Ketua Konsolidasi Sakit parah, Bendahara Umum meninggal dunia. Pengurus Pusat Federasi belum fix dan tentu hal ini adalah kelemahan yang tidak bisa dihindari kecuali dengan menunggu hadirnya SDM yang siap menghandle Federasi.’ itu masalah kita pasca kongres’ ujar Tokoh Buruh Nasional itu.
Sampai berita ini diturunkan Ketua Umum DPP (K)SBSI melanjutkan materi yang sudah disiapkan dalam Rapat Virtual Nasional yang disiapkan untuk meniemput Rapat Kerja Nasional (RAKERNAS) 15-17 April 2021 tahun mendatang.(ANFPP291220)