Kendari – Milenial Sulawesi Tenggara (Sultra) menilai Radhan Nur Alam sebagai figur muda masa depan Sultra, (17/12).
Sekertaris Jenderal (Sekjen) Milenial Sultra Muhammad Rikal Kisman mengatakan sosok RNA adalah salah satu tokoh pemuda Sultra yang kedepannnya bisa menjadi tokoh masa depan Sultra.
“RNA adalah salah satu tokoh pemuda yang kedepannnya bisa menjadi tokoh masa depan Sultra,” katanya.
Ia menambahkan RNA yang saat ini memimpin Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Angkatan Muda Pembaharu Indonesia (AMPI) Sultra telah mampu membawa organisasi tersebut eksis dengan gerakan sosialnya yang juga banyak dirasakan masyarakat.
“Sejak RNA memimpin DPD AMPI Sultra, RNA mampu membawa organisasi tersebut eksis dengan gerakan sosialnya yang banyak menyentuh masyarakat,” ujarnya.
Lanjutnya terkait isu kemajuan RNA di Pemilihan Walikota (Pilwali) Kendari mendatang, kami Milenial Sultra sangat mendukung jika RNA maju di Pilwali.
“RNA yang merupakan Putra mantan Gubernur 2 Periode H. Nur Alam S,E jika maju di Pilwali Kota Kendari, kami Milenial Sultra sangat mendukung majunya dia,” tutupnya.