Tulisan DR Berlian Siagian pada Sebuah Media Sosial ini layak diperhatikan bahkan dipertimbangkan karena beliau mengungkap realita Pembiayaan Berobat/Medis di Penang Malaysia jauh lebih murah dibandingkan di Indonesia. Berikut tulisan ringan Sang Doktor, :
MENGAPA ORANG INDONESIA TERUTAMA DARI SUMATERA UTARA SEKARANG BEROBAT KE PENANG, MALAYSIA?
Penduduk Pulau Penang Malaysia 2 Juta jiwa. Kota Medan penduduk 2,5 juta jiwa. Mall di Penang hanya satu, Rumah Sakit ada 11, tidak ada gedung bioskop. 4 hotel bintang 5,ada 6 hotel bintang 4 dan puluhan hotel bintang 3 dan hotel budget.
Semua penuh dengan pasien dari Indonesia yang berobat di Penang. Penerbangan dari Medan ke Penang 20 menit dan sehari ada 7X penerbangan dari Medan ke Penang.
Kalau Presiden Joko Widodo penasaran pengen tahu kenapa orang Indonesia berobat keluar negeri, terutama ke Penang, coba kirim Dirjen Pelayanan Kesehatan nya untuk Study tour ke Penang.
Apakah berobat di Penang lebih mahal dari di Indonesia ?
Kenyataannya lebih murah dan mayoritas sembuh, tidak ada rawat inap walau operasi, kecuali operasi besar atau butuh claim asuransi.
Jadi ! Bagaimana ?
Berobat di Indonesia, bisulan saja harus rawat inap, diinfus, beli aneka obat, kalau beruntung seminggu menginap, pulang bawa sekantong aneka obat.
Di Penang selain tidak perlu rawat inap, jarang disuruh beli obat, kalaupun beli terkadang hanya 3 biji, anehkan ?
Yang penyakitnya agak berat dan perlu obat sampai satu box atau lebih, dokter akan tanya dan beri saran, beli di luar rumah sakit lebih murah dan di Penang ada Apotik We Ling paling terkenal dan lebih Murah dari pada di RS nya.
Ini sungguh – sungguh tantangan untuk Sistim Pelayanan Kesehatan Indonesia.
Dokter semakin banyak dan gelar semakin panjang, tetapi efektifitas dan efisiensi pelayanan kesehatan semakin merosot.
Prihatin!
DR.Berlian Siagian
Ditengah Membangun Sistem Jaminan Kesehatan Masyarakat yang realistis tentu diperlukan juga barometer dari Sistem Jaminan Kesehatan dari Negara lain tidak hanya sebagai pembanding bahkan perlu diadopsi menjadi bagian dari Sistem yang sedang dibangun. Mengapa biaya Pengobatan mereka bisa lebih murah dan kita Mahal. Mari dihitung bersama, tidak ada salahnya kita merevolusi Sistem yang membebani rakyat bahkan membebani APBN.
Redaksi SBSINEWS
16 Nopember 2022